Tantangan Terkini dalam Penggunaan Bahasa Indonesia

- Advertisement - Pfrasa_F
(Foto: Dok. Pribadi)

Penulis: Nadia Sasabila Putri

Bahasa merupakan lambang bunyi yang digunakan masyarakat untuk saling berkomunikasi antara sesama. Di Indonesia, bahasa Indonesia merupakan bahasa resmi nasional. Penggunaan bahasa Indonesia merupakan simbol persatuan dan jati diri bangsa bagi seluruh masyarakat Indonesia yang berbeda suku, ras, budaya, dan agama. Dengan begitu, bahasa Indonesia tidak lepas dari beberapa tantangan terkini yang harus kita perhatikan, di antaranya:

Baca Juga: Istimewanya Bulan Ramadan

  • Pengaruh bahasa asing

Di era kemajuan teknologi sekarang, kita dapat dengan mudah mengakses budaya asing, salah satunya adalah bahasa asing yang dapat memengaruhi penggunaan bahasa Indonesia. Banyak kalimat yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari yang dipenuhi bahasa asing sehingga dapat mengancam eksistensi bahasa Indonesia. Kalimat yang sering dilontarkan anak zaman sekarang seperti i‘m fine, by the way, of course, dan sebagainya.

Percakapan di atas menggambarkan bagaimana pengaruh bahasa asing, khususnya bahasa Inggris yang bercampur ke dalam percakapan sehari-hari. Oleh karena itu, bahasa Indonesia penting untuk selalu dipantau, dikembangkan, dan dilestarikan agar ciri khasnya tetap tterjaga.

  • Perubahan cara komunikasi

Faktor yang membuat masyarakat mulai mengubah cara berkomunikasinya, baik lisan maupun tulisan adalah adanya perkembangan media sosial dan platform digital, seperti Instagram, Facebook, TikTok, dan WhatsApp. Bentuk dari perubahan cara berkomunikasi yaitu adanya penggunaan singkatan dan gaya bahasa yang salah.

Penggunaan singkatan dan gaya bahasa yang salah sudah menjadi hal yang biasa, contoh penggunaan singkatannya seperti kata “dengan” menjadi “dgn”, “kapan” menjadi “kpn”. Sedangkan penggunaan gaya bahasa yang salah contohnya “Ali berlari-lari mengejar anjing-anjing itu.” Pengulangan kata “berlari” dan “mengejar” tidak diperlukan karena keduanya sudah mencerminkan tindakan yang sama, yaitu mengejar dengan berlari.

Dengan adanya penggunaan singkatan dan gaya bahasa yang salah, tentunya akan mengalami penurunan dalam keterampilan menulis dan berbicara dengan formal khususnya generasi muda sekarang. Tentunya akan berdampak dalam kemampuan mereka dalam berkomunikasi secara efektif.

  • Penggunaan kata-kata yang tidak baku

Memilih kata-kata yang tepat sangat penting dalam segala bentuk komunikasi, baik lisan maupun tulisan. Namun, bahasa yang tidak baku masih sering digunakan dalam berbagai situasi komunikasi. Contohnya kata “ngomongin, maksud dari kata tersebut adalah memperbincangkan atau membicarakan sesuatu.

Penggunaan kata-kata yang tidak baku dalam kehidupan sehari-hari, tentunya akan dapat memengaruhi kualitas seseorang. Selain itu, penggunaan kata-kata yang tidak baku juga dapat menimbulkan kesalahan dalam penafsiran, karena makna kata-kata tersebut mungkin berbeda atau tidak diketahui oleh lawan bicara. Kesalahpahaman seperti itu dapat memperburuk hubungan dan menyebabkan kesalahan dalam berkomunikasi.

  • Masalah dalam pembelajaran bahasa Indonesia

Pembelajaran bahasa Indonesia yang terlalu baku dan penuh dengan teori akan menyulitkan para siswa dalam mempelajari dan meningkatkan kemampuan berbahasa Indonesia. Pola seperti ini hanya akan membuat siswa merasa jenuh dan tidak berminat belajar bahasa Indonesia.

Maka dari itu, solusi untuk mengatasi masalah minat siswa terhadap mata pelajaran bahasa Indonesia adalah dengan menggunakan metode diskusi atau kegiatan di luar kelas. Contohnya siswa diperintahkan untuk menulis sebuah karangan tentang benda yang ada di sekitarnya. Cara ini dapat membantu siswa mengatasi rasa jenuh dalam pembelajaran.

Selain itu, agar siswa terbiasa menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar pada saat proses pembelajaran yaitu sering dilakukannya interaksi, baik siswa dengan guru, maupun siswa dengan teman sebayanya. Dengan demikian, siswa perlahan-lahan akan mampu mahir berbahasa Indonesia dengan baik dan benar.

Memahami beberapa tantangan terkini dalam penggunaan bahasa Indonesia sangat penting bagi kita untuk selalu memperhatikan dan meningkatkan penggunaan bahasa Indonesia. Oleh karena itu, kita sebagai warga negara Indonesia harus memahami dan menggunakan bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari dengan baik dan benar.

Baca Juga: Cara Islam Melindungi Hak Milik Individu

  • Nama        : Nadia Salsabila Putri
  • Jurusan    : Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
  • Fakultas    : Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan
  • Semester  : II
  • Nomor Hp : 082368211630
  • Instagram : @nadiasalsabila09

Editor: Syahda Khairunnisa 

 

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share article

Latest articles